Ada berbagai macam aplikasi browser anti blokir yang tersedia saat ini, salah satu contohnya seperti Tor. Tor sendiri merupakan singkatan dari The Onion Router, menggunakan jaringan Tor untuk melindungi privasi.
Aplikasi ini memiliki berbagai fitur menarik, salah satu fiturnya bisa membantu untuk membuka situs yang diblokir. Mungkin anda pernah ketika berselancar di internet, tiba-tiba situs yang ingin dibuka ternyata diblokir.
Tentu saja sebagai pengguna internet hal tersebut pasti bisa membuat anda kecewa. Kini, anda tidak perlu khawatir lagi, sebab aplikasi ini bisa membantu untuk membuka situs tersebut.
Daftar Isi
Cara Menggunakan Tor, Aplikasi Browser Anti Blokir
Seperti telah dibahas sebelumnya, tor merupakan salah satu browser anti blokir yang mudah digunakan. Berikut ini beberapa cara mudah dalam menggunakannya, di antaranya sebagai berikut :
Download
Langkah pertama yang harus dilakukan untuk bisa menggunakan aplikasi browser anti blokir Tor, tentu saja dengan cara mengunduhnya. Anda bisa mengunduhnya di play store atau bisa juga klik link di bawah ini.
Link Download Browser Tor
Extra file
Apabila telah selesai mengunduhnya, anda bisa extraxt file browser ke file yang diinginkan. Setelah file tersebut selesai di extract, kemudian install Tor Browser tersebut dengan cara klik Tor Browser.
KliK Start
Setelah aplikasi browser anti blokir tersebut berhasil terinstal, cari start Tor Browser di folder instalan, lalu klik. Tunggu hingga loading selesai, nanti tor akan muncul dengan sendirinya dan memberi IP.
Mengatur Proxy
Ketika mengklik start to browser, anda akan diberikan pilihan. Ingin langsung tersambung dengan jaringan Tor ataukah ingin mengatur proxy terlebih dahulu. Pada umumnya, pilihan tersambung langsung juga sudah mencukupi.
Apabila memakai metode VPN lewat Tor atau menggunakan Proxy. Atau apabila anda terkoneksi jaringan yang termonitor, dibatasi dan juga disensor. Terpaksa anda perlu mengaturnya secara manual dengan pilihan kedua.
Alamat IP
Setelah terhubung dengan peramban, pastikan anda telah tersambung dengan benar dan coba hubungi alamat IP untuk pengecekan. Apabila yang tertera bukan alamat IP anda, maka anda telah terhubung dengan benar.
Sebelum membuka
Sebelum membuka aplikasi browser anti blokir ini, ada beberapa hal perlu dilakukan. Pertama, tutup semua aplikasi yang tidak diperlukan misalnya seperti Netflix dan pengelola kata sandi.
Tutup webcam dengan menggunakan kertas kecil. Sebab tanpa disadari, pihak lain mudah untuk mengakses webcam anda. Jangan lupa juga untuk menggunakan antivirus berkualitas bagus dan telah diperbarui.
Paling penting, matikan lokasi anda di perangkat, lokasi ini bisa ditemukan lewat alamat IP dan perangkat yang digunakan. Jangan lupa juga untuk melakukan upaya keamanan setelah membuka aplikasi ini.
Setelah membuka
Lakukan upaya keamanan apabila selesai membuka atau menggunakan Tor Browser. Terkadang di beberapa situs yang diblokir penuh dengan peretas. Mereka bisa saja mengambil kesempatan untuk mengeksploitasi dan meretas sistem anda.
Pastikan bahwa pihak yang berpotensi meretas tidak mempunyai informasi anda. Jadi, jangan berikan informasi pribadi secara cuma-cuma, dilarang mengklik tautan yang mencurigakan. Pastikan jejak virtual yang anda tinggalkan berjumlah sedikit.
Kini, sudah tidak perlu bingung lagi bagaimana cara membuka situs yang diblokir. Karena telah ada beberapa cara mudah dalam menggunakan Tor, aplikasi browser anti blokir.