Kabupaten tangerang – Harianesia – jumat 27/09/2024 harianesia.com-Pemerintah Desa jatiwaringin Kecamatan mauk Kabupaten Tangerang Provinsi Banten telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT DD) untuk bulan ( juli,agustus, september) tahun Anggaran 2024 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), kegiatan ini dilaksanakan di Kantor cabang BJB sepatan dengan menghadirkan semua KPM dan disaksikan oleh seketaris desa jatiwaringin bapak saepudin dan stap kasi kaur pemberdayaan desa jatiwaringin bapak imam munandar.
“Kegiatan itu saya hadiri langsung selaku seketaris Desa jatiwaringin beserta staf lainnya, para RT/RW yang turut mengawal keamanan dan ketertiban saat kegiatan berlangsung.
“Penyaluran BLT DD itu juga merupakan tindak lanjut dari musyawarah khusus bersama Kepala Desa bersama staf lainnya beserta semua Kepala Kewilayahan dari masing-masing dusun untuk menentukan calon Keluarga Penerima Manfaat (KPM),” jelas sekdes saepudin kepada harinesia.com pada jumat (27/9/2024).
lanjut kata kasi pemberdayaan imam munandar, “Sehingga Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahun anggaran 2024 ini di proritaskan kepada KPM dengan Kategori lansia, lansia rentan, Janda, disabilitas atau keluarga dengan anggota disabilitas. Jumlah KPM BLT ada 54 penerima manfaat dan kegiatan tersebut dilaksanakan pada 27 september 2024,” sebutnya.
Lewat pesan singkat itu, bapak khana selaku wakil kasi pemberdayaan desa jatiwaringin menuturkan,” agar masyarakat dapat mensyukuri segala bentuk bantuan yang diberikan terlebih di bulan juli, agustus,september,” imbuhnya.
bapak khana juga menegaskan bahwa sanya bantuan dari pemerintah berupa BLT yang dalam bentuk uang, terkait besar kecilnya nominal dari masing-masing bantuan harus tetap di terima dan di syukuri.
sekretaris desa jatiwaringin mengakhiri sambutannya dengan menyampaikan agar para Penerima Manfaat dapat menggunakan BLT ini dengan sebaik mungkin baik digunakan untuk memenuhi kebutuhan bermanfaat.
Jumlah Nominal BLT untuk penerima mamfaat seluruhnya sebesar Rp.900.000.- pada yang disalurkan adalah BLT angka yang sama dengan tahun-tahun sebelumnya tanpa ada perubahan dan yang berubah hanya jumlah dan anggota KPM, terkait anggota KPM yang menerima BLT tahun anggaran 2024 ini berbeda 100% dari tahun kemarin, dengan menggunakan sistem roling pemerintah Desa jatiwaringin berharap semua masyarakat yang layak untuk memperoleh bantuan dapat menikmatinya terlebih masyarakat Desa jatiwaringin sehingga bantuan kecil ini tidak mampu mengcover semua masyarakat,” tutupnya.
Reporter : Indrawan